Skip to main content

REVIEW COSRX Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++




𝐇𝐨𝐥𝐚 𝐚 𝐭𝐨𝐝𝐨𝐬, i'm back dan membawa review baru.


Kali ini aku akan me - review sun cream dari Cosrx yang bernama Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+  PA+++ . Sebelum kita kupas lebih dalam produk ini, teman - teman disini udah pada tahu belum sunscreen atau sunblock itu apa ? Jadi sunscreen atau sunblock merupakan lotion yang masuk ke dalam kulit yang berfungsi untuk melindungi kulit dari Sinar UVA dan UVB dengan menyerap sinar matahari itu. Nah sunscreen itu biasanya mengandung bahan aktif dan teksturnya lebih tipis jika dibandingkan dengan sunblock.

Terus SPF ( Sun Protection Factor ) 50 berarti ketahanannya 50 x 10 menit = 500 menit atau selama 8 jam 20 menit kita dapat bertahan dibawah sinar matahari tanpa terbakar tetapi tetap bisa gosong. SPF itu banyak variasi ada yang 10, 35, 50 dll dan SPF yang  tinggi  sebenarnya tidak menjamin kalau dia kuat untuk melindungi kulit kita dari sinar matahari tetapi semakin tinggi SPF lebih bagus karena bisa memberikan perlindungan lebih baik untuk kulit kita. So aku highly recommend teman - teman buat pakai suncreen ataupun sunblock .


Kemasan

Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ datang dengan kemasan box luar berwarna putih dengan detail informasi mengenai produknya. Dibagian depan tertulis nama produk yaitu Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ dengan formulasinya dan isi produk yaitu 50 ml.

Kemudian disisi kanan dan kiri ada informasi tentang cara penggunaan, kandungan yang ada di Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ dan caution. Lalu di bagian belakang ada informasi dalam bahasa Korea.

Ingredients: Water, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Glycerin, Propylene Glycol, Cyclopentasiloxane, Bis-Ethylhexyphenol Methoxyphenyl Triazine, Phenylbenzimidazole Sulfonic Acid, Dicaprylyl Carbonate, Isoamyl p-Methoxycinnamate, Potassium Cetyl Phosphate, Ethanol, Dimethicone, Glyceryl Stearate, Butylene Glycol, Titanium Dioxide, C14-22 Alcohols, Poly(methyl methacrylate), Cetearyl Alcohol, Aloe Arborescens Leaf Extract (1,100ppm), Dipotassium Glycyrrhizate, Tocopheryl Acetate, PEG-100 Stearate, Silica, C12-20 Alkyl Glucoside, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Aluminium Hydroxide, Stearic Acid, Caprylyl Glycol, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Carbomer, Xanthan Gum, Triethanolamine, Sodium Hydroxide, Fragrance, Phenoxyethanol, Disodium Edta



Untuk kemasan produk Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++  dikemas dalam bentuk Tube berwarna putih dengan tertulis informasi isi dari Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ ini 50 ml dan di formulasikan dengan Aloe Arborescens Leaf Extract. Selain itu di bagian atasnya tertulis tanggal expired date.



Untuk t
utupnya fliptop berwarna hitam yang aman banget dan memudahkan untuk mengeluarkan isi produknya. Desain Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ yang minimalis menjadi salah satu alasan aku menyukai produknya.


Tekstur

Sesuai dengan namanya yaitu Cosrx Aloe Soothing Sun Cream teksturnya cream yang berwarna putih yang cukup lengket tapi tetap mudah untuk dibaurkan. Ketika di aplikasikan dikulit awalnya sedikit lengket tetapi seiring berjalannya waktu produk ini langsung meresap dikulit dan ga terasa berat sama sekali.

Untuk wangi produk ini sendiri menurut aku ada sedikit wangi aloe vera yang segar tetapi wanginya ga begitu strong. Karena aku pencinta aloe vera jadi wangi produk ini sama sekali ga menganggu buat aku.

Ketika memakai Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ aku merasa kulit aku lebih lembab dan kemerahan diwajahku bisa ter-soothing sama produk ini. Keunggulan dari Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ ini sendiri dia cepat meresap dan tidak meninggalkan whitecast yang biasanya ada di produk sunscreen atau sunblock. Jadi kalian gak perlu takut dengan whitecast lagi.

Menurut aku Cosrx Aloe Soothing Sun Cream ini cocok untuk teman - teman yang memiliki jenis kulit kering karena bisa melembabkan kulit. Mengingat kandungan dari sun cream Cosrx ini ada Alcohol jadi buat teman - teman yang punya jenis kulit sensitif wajib testing ke cocokan dengan produk ini terlebih dahulu.

Harga

Untuk harga dari Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++ itu berkisar Rp 130. 000,00 - Rp 150.000,00 di online shop.

Conclusion

Mengingat kita tinggal di negara dengan iklim tropis menurut aku wajib untuk memakai sunscreen atau pun sunblock demi melindungi kulit kita. Apabila teman - teman bingung suncreen apa yang bagus, ringan di wajah, tidak meninggalkan whitecast dan bisa melembabkan kulit maka aku rekomendasikan untuk mencoba Cosrx Aloe Soothing Sun Cream SPF 50+ PA+++, karena produk ini dapat melindungi kulit kita dan juga men-soothing kulit. Tapi ingat masing - masing orang memiliki kecocokan sendiri dengan berbagai produk, jadi pastikan dirimu selalu test kecocokan sebelum memakai produk tersebut.

That's all from me, see you in next post. XOXO


Comments

Popular posts from this blog

Gimana & Cara Bleaching Rambut di Rumah !!?? Review Felice Professional Hair Color warna 0/.00 White

Hi semua... kali ini aku mau share gimana dan cara Bleaching rambut sendiri di rumah. Sebelumnya pada udah tahu belum Bleaching itu apa? Bleaching itu proses melunturkan pigmen warna asli dari rambut. Kalau kalian pengen cat rambut dengan warna Pastel/Terang bagusnya kalian Bleaching terlebih dahulu rambut kalian biar warnanya yang dihasilkan maksimal. Oke langsung aja kita review produk yang aku pakai.

Gimana & Cara Bleaching Rambut di Rumah !!?? Bleaching Rambut Lagi di Rumah ??? Dan Gagal !?? Lalu Coba Hair Treatment Baru

Hello everyone, I'm back hehe. Gimana ni liburannya ? Pastinya pada seru dan menyenangkan ya, apalah daya ku yang baru selesai ujian hehe.. Tapi gapapa sekarang udah free jadi bisa ngepost dan review product - product. Okay kali ini aku bakalan ngereview ehh lebih tepatnya sharing pengalaman ngecat rambut lagi dirumah.

REVIEW Bio Beauty Lab Acne Treatment Facial Oil Serum | Cocok untuk Acne Prone Skin

Cheers to 2021! I know its kinda late but happy new year! 💜 Di awal 2021 ini aku membawa post baru tentang skincare holy grail ku disaat jerawat menyerang yaitu Bio Beauty Lab Acne Treatment Facial Oil Serum.
close